Masih dalam rangkaian peringatan International Youth Day yang jatuh pada 12 Agustus, Community of Practice (CoP) mengadakan Diskusi Publik dan Mini Workshop ini yang bertema: Orang Muda Peduli & Bebas Period Poverty yang dilaksanakan pada tanggal 18 Agustus 2023 di Aula Kubah Bambu We Love You(th), Yogyakarta. Untuk sesi pertama yaitu diskusi publik dan sesi kedua mini workshop menjahit pembalut kain.

Kegiatan sesi kedua adalah mini workshop menjahit pembalut kain yang dilaksanakan pukul 13.00-16.00 WIB dengan fasilitator BIYUNG Indonesia. Sebelum mulai tahap menjahit pembalut kain, kegiatan ini dimulai dengan menjelaskan tentang siklus menstruasi. Untuk mengetahui cara menghitung siklus menstruasi dengan manual dengan menggunakan grafik yang sudah disiapkan. Peserta diminta untuk berpasangan untuk mengetahui siklus menstruasi pasangan dan masuk di fase apakah saat ini.

Sangat penting mengenal siklus menstruasi dan mencatatnya, agar kita bisa:

  • Mengetahui siklus menstruasi kita sehat atau ada masalah
  • Merencanakan atau menunda kehamilan
  • Memahami dan mengelola tubuh agar sehat fisik & mental

Belajar membuat pembalut kain dengan menjahit manual dengan menggunakan tangan. Pada kegiatan workshop ini memberi pengetahuan dan keterampilan peserta untuk:

  • Membantu mengurangi sampah pembalut sekali pakai di lingkungan tempat tinggal kita.
  • Membuat pembalut kain untuk dipakai sendiri dan sesuai kebutuhan pribadi dan keluarga.
  • Menghemat pengeluaran rutin sehingga dapat digunakan untuk kebutuhan lainnya.

Saat memulai membuat pembalut kain dimulai dari menyiapkan alat dan bahan yang akan digunakan. Cara membuat pembalut kain:

  1. Gambar dan gunting pola pembalut
  2. Jahit lapisan waterproof & handuk
  3. Jahit keliling lapisan waterproof, handuk, bahan kaos & bahan motif
  4. Rapihkan jahitan dan membalik lapisan dalam dan luar
  5. Jahit keliling lapisan luar
  6. Menjahit 2 garis di Tengah
  7. Menjahit kancing
  8. Finishing

Peserta sangat antusias mengikuti kegiatan mini workshop ini. Di akhir kegiatan, dipilih beberapa orang peserta yang mendapatkan hadiah sebagai bentuk apresiasi. Sebelum mengakhiri sesi, BIYUNG memandu peserta untuk melakukan gerakan yoga sebagai bentuk pertolongan pertama untuk meringankan kram perut saat menstruasi berlangsung.