Siklus Indonesia adalah organisasi nirlaba bekerja di bidang kesehatan masyarakat yang telah mengelola dan melaksanakan program HIV/AIDS, TBC, dan Kesehatan Reproduksi, yang bermitra dengan Kemenko PMK, Bappenas, Kementerian Pertahanan RI, Pusat Kesehatan TNI, Kementerian Kesehatan, Kementerian Hukum dan HAM, sektor swasta seperti Total Oil Company, serta Dinas Kesehatan Provinsi di beberapa wilayah di Indonesia seperti Daerah Istimewa Yogyakarta, DKI Jakarta, Tanah Papua dan Jawa Barat.

Posisi: Asisten Administrasi dan Keuangan

Penempatan: Jakarta

Kualifikasi Umum:

  1. Memiliki keahlian di bidang administrasi dan keuangan.
  2. Memahami perhitungan dan pelaporan pajak.
  3. Mampu mengoperasikan Microsoft Office.
  4. Terbiasa menggunakan software keuangan/akuntansi.
  5. Berpengalaman dalam penyelenggaraan kegiatan (meeting/workshop/training/dsb).

Tugas dan Tanggung Jawab:

  1. Mengelola surat masuk dan surat keluar.
  2. Mengarsip dokumen administrasi dan keuangan (surat, nota, kuitansi, bukti pembayaran, dan lain-lain).
  3. Membantu pelaksanaan kegiatan/pertemuan di tingkat nasional maupun provinsi (termasuk penyediaan sarana, konsumsi, dan penerima tamu).
  4. Memantau kebutuhan operasional kantor.
  5. Berkoordinasi dengan staf administrasi/keuangan dalam penyusunan dokumen pelaporan kegiatan.
  6. Melakukan verifikasi dan pendokumentasian laporan keuangan dari staf program.
  7. Membantu perhitungan dan pembayaran pajak program dan lembaga.
  8. Melaporkan seluruh kegiatan administratif kepada Finance & Administration Manager.

Periode Kerja:

  • 1 November 2025 – 31 Desember 2026 (dengan masa percobaan selama 3 bulan)

Cara Melamar:

  • Kirimkan CV terbaru ke email: wijayanti@siklusindonesia.org
  • Paling lambat Sabtu, 25 Oktober 2025 pukul 17.00 WIB.
  • Cantumkan pada subjek email: Asisten Administrasi Keuangan_Nama Pelamar